Friday, January 30, 2026
HomeHeadline8 Tahun Wuling di Indonesia, Confero Produk Pertama Hingga Ekspor BinguoEV

8 Tahun Wuling di Indonesia, Confero Produk Pertama Hingga Ekspor BinguoEV

Kemudi.id – ‘Dibangun di Indonesia, untuk Anda’, menjadi semangat Wuling Motors di Indonesia. Tanpa terasa, brand asal Cina ini sudah berusia 8 tahun dan baru saja dirayakan di pabriknya yang berlokasi di Cikarang, Jabar (11/7/2025).

Perayaannya cukup membawa kesan, layaknya produk-produk mobil listrik Wuling yang selalu berkesan untuk konsumen. Sebab, bukan saja perayaan semata, namun juga diimbuhi dengan berbagai apresiasi kepada karyawan atas pencapaian mereka.

“Dalam 8 tahun perjalanan Wuling, pencapaian yang telah kami raih tidak lepas dari kerja keras serta dedikasi para karyawan, perhatian dan juga dukungan Pemerintah Indonesia,”

“Untuk itu, atas nama Wuling Indonesia, saya ingin menyampaikan rasa hormat yang setinggi-tingginya dan terima kasih kepada semua karyawan, konsumen dan semua pihak,” ucap Tang Wensheng, President Director Wuling Motors di Cikarang, Jabar (11/7/2025).

Perjalanan Wuling Motors di Indonesia sudah diawali bahkan sejak sebelum fasilitas pabrik berdiri. Teringat, redaksi pernah bepergian ke Cina bersama dengan Wuling yang bahkan waktu itu belum ada produknya sama sekali. Mengunjungi pabriknya, melakukan test mobil SUV di sana sekaligus juga berkunjung ke dealer Wuling.

Sejurus kemudian, pada 2017, fasilitas pabrik Wuling Indonesia di Cikarang, diresmikan. Pada area seluas 60 hektar tersebut, Wuling memproduksi MPV 7 seater pertamanya. Wuling Confero jadi produk perdananya. Kemudian diikuti produk-produk lainnya.

Aktivitas pabrik ini didukung oleh 1.000 pekerja lokal, mulai dari pengoperasian, supply chain, ekosistem penjualan dan layanan purna jual yang menyeluruh.

Dalam perjalanannya selama 8 tahun ini, Wuling Indonesia telah sukses memproduksi sebanyak 167.000 unit mobil. Untuk penjualannya didukung oleh 150 dealer yang tersebar di seluruh Indonesia. Membuat konsumen lebih mudah mengakses produk jika memang tertarik.

Saat ini Wuling telah menawarkan 9 produknya. Terdiri dari 4 produk yang menggunakan mesin ICE, 1 produk hybrid, serta 4 produk kendaraan listrik.

Gebrakan enggak sampai di situ saja. Sebab Wuling Motors juga menjadi pabrikan asal Cina yang punya perakitan baterai mobil listrik secara lokal.

Di tengah-tengah masifnya kendaraan listrik, kemampuan ini tentu menjadi pencapaian tersendiri yang juga menjadi nilai tambah.

“Enggak sampai di situ saja. Wuling Motors juga berkomitmen untuk terus memproduksi kendaraan-kendaraan yang sangat sesuai dengan konsumen Indonesia. Pencapaian lain, kita juga akan terus menghadirkan produk berkualitas bukan saja untuk Indonesia tapi juga ekspor,” tambah Ricky Christian, Marketing Operation Director Wuling Motors.

Satu pencapaian lagi, dalam waktu dekat, Wuling akan ekspor New BinguoEV ke Sri Lanka.

TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terpopuler