Saturday, January 31, 2026
HomeMobilGIIAS 2025 Jadi Penyelenggara Pameran Otomotif Terbesar di Luar China, Pengunjung Lebih...

GIIAS 2025 Jadi Penyelenggara Pameran Otomotif Terbesar di Luar China, Pengunjung Lebih dari 480 ribu

Kemudi.id – GIIAS 2025 telah usai digelar. Dengan segala hiruk pikuknya, gelaran yang sudah mencapai ke-32 kalinya ini terbilang cukup sukses. Mampu menjadi magnet bagi para pelaku dan juga penggemar otomotif, termasuk industri pendukungnya.

Tercatat ada lebih dari 60 merek otomotif global yang menjadi peserta. Termasuk di dalamnya ada 40 kendaraan penumpang, 4 brand kendaraan komersial, 17 merek motor dan juga 4 perusahaan karoseri ikut serta. Diikuti juga dengan 120 merek industri pendukung.

Hal ini membuat GIIAS mencetak rekor sebagai penyelenggaraan otomotif terbesar dan terlengkap di luar China. Lahan yang dipakai seluas 120.000 m². Terlaksana mulai 25 Juli-3 Agustus 2025.

Pameran garapan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) ini resmi dibuka oleh Menteri Perindustrian (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita bersama Staf Kepresidenan LetJend (Purn) A.M Putranto (24/7/2025).

Dalam perjalanan event, para pejabat pemerintahan juga turut hadir. Seperti Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Prof. Dr. Rachmat Pambudy, Basuki Tjahaja Purnama dan juga Ignatius Jonan yang tampil sebagai keynote speaker di The 19th Gaikindo International Automotive Conference (GIAC).

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan pemerintah pada GIIAS 2025 ini. Sebagai ajang yang mencerminkan upaya dan semangat industri otomotif Indonesi untuk terus tumbuh,”

“Gaikindo juga sangat mengapresiasi antusiasme pengunjung yang tidak pernah surut selam 11 hari penyelenggaraan ini,” ucap Yohannes Nangoi, Ketua Umum Gaikindo.

Dalam penyelenggaraan, GIIAS kembali menjadi magnet bagi konsumen. Tercatat sebanyak 485.569 orang datang ke pameran GIIAS. Berdasar pengalaman Kemudi.id, setiap weekend akan sangat sulit berjalan di selasar booth. Sangat ramai sekali.

Selama pameran tersebut, ada lebih dari 54 model kendaraan yang diperkenalkan secara world premiere, Asian premiere maupun Indonesian premiere. Enggak hanya itu, di GIIAS 2025 ini juga jadi ajang mengenalkan teknologi kendaraan.

“Seperti juga GIIAS tahun-tahun sebelumnya, yang benar-benar menjadi magnet dan membuat konsumen antusias adalah ajang Test Drive dan Test Ride,”

“Karena di sini konsumen bisa merasakan langsung keandalan produk dan teknologi yang diincar. Tercatat lebih dari 20 ribu trip dalam test drive tersebut. Sehingga memang menjadi daya tarik luar biasa,” tambah Rizwan Alamsjah, Ketua III Gaikindo sekaligus Ketua Penyelenggara GIIAS 2025.

GIIAS The Series

Surabaya (Grand City Convex) : 27-31 Agustus 2025
Semarang (Muladi Dome) : 24-28 September 2025
Bandung (Sudirman Grand Ballroom) : 1-5 Oktober 2025
Makassar (Summarecon Mutiara Makassar) : 5-9 November 2025

TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terpopuler