Kemudi.id – Permata Bank Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 di ICE BSD, jadi momen bagi Toyota Astra Motor (TAM) untuk mengenalkan salah satu produknya.
New Veloz HEV meluncur pada hari pertama GJAW (21/11/2025). Sebelumnya, Toyota merilis beberapa clue-nya. Bernarasi ‘EV Untuk Semua’.
Meski sudah dikenalkan, namun New Veloz Hybrid ini belum dijual resmi. Harga yang ditampilkan masih bersifat pre-booking.
Besar kemungkinan produksi akan dimulai pada Januari atau Februari 2026 mendatang.
Di sela-sela gelaran GJAW 2025, redaksi Kemudi.id diundang Toyota Astra Motor (TAM) untuk mencoba langsung MPV baru tersebut.
Meski nuansa kabin sama sepeeti Veloz sebelumnya, namun tetap ada yang berbeda di sana.

Paling utama, ada tombol EV di posisi kanan, persis di atas dengkul pengemudi ketika duduk. Dengan menekan tombol tersebut, listrik akan lebih dominan.
Sedikit bergeser ke lingkar kemudi. Sekilas tombol-tombolnya masih sama. Namun kini sudah ada tombol untuk adaptive cruise control di kanan. Tinggal tekan, kalau sudah aktif, ada notifikasi berwarna hijau di layar instrumen cluster.
Saatnya hidupkan mesin. Sebelumnya tekan tombol start/stop yang ada di konsol tengah. O iya, warnanya juga berubah, kini biru muda. Mencerminkan mobil elektrifikasi Toyota.
Ketika start, defaultnya listrik yang menyala. Dengan catatan kondisi baterai memang masih cukup.

Tekan tombol start, tekan tombol untuk non-aktifkan parking brake. Pindah ke D dari P, lepas injakan di pedal rem. Lah kok biasa aja?
Sabar. Itu baru jalan pelan. Tarikan akan sangat terasa berbeda ketika pedal gas sudah diinjak.
Respon bawah mesin 2NR-VXE terbilang baik untuk mesin berkapasitas 1.500 cc. Menghasilkan tenaga 111 PS di sistem hybrid dan 91 PS di mesin pada rpm 5.500.
Ini sangat berguna ketika dipakai aktivitas sehari-hari yang banyak stop and go. Mobil bisa bergerak dengan cepat tanpa kehilangan moment.

Kemudian, ketika pengetesan akselerasi juga sangat baik. Tarikan awal hingga pertengahan hentakan tenaga masih cukup terasa. Enggak bisa putaran atas karena ketebatasan lahan.
Sementara itu, hybrid sistem series-paralel yang dipakai menawarkan tingkat efisiensi yang baik. Dalam data tes internal Toyota, varian HEV lebih efisien 40% persen dibanding yang ICE.
Berdasar pengetesan Kemudi.id pada Veloz bensin tipe Q TSS, konsumsinya 1 liter bahan bakar RON 92 bisa menempuh 13,5 kilometer.
Untuk yang hybrid tentu bisa lebih baik lagi. Karena terbantu dengan baterai.
Selain itu, mobil bisa bergerak hanya dengan sistem hybrid sampai dengan kira-kira kecepatan 50-51 km/jam. Dengan catatan, menginjak pedal gas secara gradual dan perlahan.
Unit yang redaksi coba yakni New Veloz tipe Q HEV TSS Modelista, yang merupakan varian tertinggi.

Sebab itu, ada perbedaan dengan tipe lainnya. Paling terlihat adanya body kit dari Modellista tersebut.
Kemudian juga layar head unit yang besar, berukuran 10 inci. Ada fitur NFC di dalamnya, sehingga bisa cek bahkan isi saldo uang elektronik.
Harganya
V Rp299 juta (spesial dan prebook)
Q Rp320-335 juta (range)
Q Modellista Rp335-350 juta (range)
Q TSS Modellista Rp360-390 juta (range)
