Friday, January 30, 2026
HomeHeadlineSiap Ngegas Mulai Awal Tahun, Indomobil Emotor Luncurkan Motor Listrik Adora, Harga...

Siap Ngegas Mulai Awal Tahun, Indomobil Emotor Luncurkan Motor Listrik Adora, Harga Mulai Rp 20 Jutaan!

Penulis : RNG

 

Jakarta, Kemudi.id – Indomobil Group kembali melebarkan sayapnya di pasar kendaraan listrik Indonesia dengan menghadirkan merek motor listrik terbaru bernama Indomobil Emotor, Kamis (6/2/2025) siang.

“Masyarakat di Indonesia sudah jauh lebih kenal dan terbuka untuk kendaraan listrik, karena memang jauh lebih hemat,” sebut Gerry Kertowidjojo, Direktur PT Indomobil Emotor Internasional.

Bersamaan dengan peluncuran merek, Indomobil Emotor pun sekaligus memperkenalkan produk pertamanya, motor listrik Adora.

Indomobil Emotor Adora menggunakan dinamo tipe hub bertenaga 3 kW (foto : RNG)

“Adora, motor listrik terbaru dari Indomobil Emotor. Produk yang bukan hanya hemat biaya tapi tepat untuk pasar Indonesia. Motor ini akan dapat mendukung berbagai aktivitas,” lanjut Gerry.

Adora mengusung desain skutik futuristik dengan dimensi kompak. Kesan modern juga turut ditampilkan melalui penggunaan lampu LED sebagai sumber penerangan di semua sisi.

Adora juga mengusung sederet fitur unggulan, seperti Smart Display yang terintegrasi smartphone, smartkey system serta fitur mundur dan push assist.

Fitur keselamatan dan emergency pun cukup lengkap, seperti hill start assist, anti-theft alarm serta traction control yang pertama kali disematkan pada motor listrik kecil di Indonesia. Kemudian ada pula penggunaan tombol untuk menggantikan peran gas/throttle jika kabel gas terputus saat kecelakaan/emergency.

Rem cakram di depan dan belakang turut dilengkapi dengan combi brake system. Sementara itu suspensi depan pakai model teleskopik serta sokbreker ganda di belakang menemani dual swingarm.

Sebagai sumber tenaga, Adora dibekali dengan baterai Lithium-ion 2,45 kWh model tanam (tidak dapat diswap) yang dipadukan dengan dinamo hub 3 kW. Baterai ini diberi garansi 3 tahun dengan sertifikasi IP67 yang anti air dan debu.

Lampu belakang full LED dengan desain unik melengkapi buritan Adora (foto : RNG)

Baterai tadi dapat dicharge menggunakan charger portable 350 Watt yang dapat digunakan di rumah-rumah pada umumnya. Dengan durasi pengisian sekitar 6 jam sampai penuh.

Paduan baterai dan dinamo menghasilkan klaim jarak tempuh maksimal sejauh 110 km dengan kecepatan puncak 75 km/jam.

Indomobil Emotor Adora tipe Basic dipasarkan seharga Rp 24,5 juta, sementara Adora dengan livery di angka Rp 24,9 juta. Kedua harga OTR Jakarta dan masing-masing tipe terdiri dari 3 pilihan warna.

Indomobil Emotor siap bertarung di pasar motor listrik lokal dengan produk pertamanya, Adora (foto : RNG)

Motor listrik Adora sudah dapat dipesan mulai hari ini. Pius Wirawan, CEO PT Indomobil Emotor Internasional, juga menyebut sudah dibuka pemesanan pre-booking. Konsumen yang sudah memesan juga dapat langsung memperoleh unit motornya.

“Delivery segera, setelah pesan dan proses STNK bisa langsung diantar motornya,” sebut Pius.

Selain itu, ia juga menyebut sudah ada pemesanan dari B to B serta fleet. Target penjualan per tahun sekitar 1 persen dari jumlah pasar motor di Indonesia sebanyak 6 juta unit per tahun.

Info menarik : Motor Listrik Maka Cavalry Akhirnya Meluncur, Ini Fitur-fiturnya Yang Menyenangkan

Bicara TKDN motor listrik Adora disebut sedang dalam proses. Namun, pihak Indomobil Emotor optimis kadar TKDN mencapai 50 persen.

“Komponen motor diimpor secara CKD dan dirakit di fasilitas Indomobil (PT National Assemblers) di Pulogadung, Jakarta Timur,” lanjut Pius lagi.

Tidak hanya meluncurkan produk, Indomobil Emotor juga menyediakan network yang luas. Pada tahun ini, pihaknya menargetkan sekitar 200 dealer 3S (Sales, Service, Sparepart) yang berlokasi di seluruh Indonesia.

TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terpopuler