Friday, January 30, 2026
HomeMobilIsuzu Skills Competition (ISC) Kembali Bergulir, Wujud Nyata Tingkatkan Pelayanan

Isuzu Skills Competition (ISC) Kembali Bergulir, Wujud Nyata Tingkatkan Pelayanan

Kemudi.id – Produk kendaraan dan layanan after sales merupakan 2 komponen yang tidak bisa dipisahkan. Sebaik apapun kendaraan, baik itu motor, motor dan kendaraan niaga sekalipun jika tidak didukung layanan purna jual yang memuaskan tentu akan ditinggal konsumen.

Demi menjaga senyum kepuasan para konsumennya, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) terus menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan sumber daya manusia. Salah satunya dengan giat menyelenggarakan Isuzu Skill Competition (ISC). Tahun ini kembali diikuti oleh seluruh dealer Isuzu di Indonesia.

Anton Rusli, Vice President Director PT IAMI menyebut kemampuan di area pelayanan konsumen menjadi hal yang sangat penting. Menjadi kunci sukses bisnis hingga mencapai usia 50 tahun.

“ISC ini bukan hanya sekedar ajang lomba saja. Namun juga menjadi bukti nyata kalau Isuzu punya SDM yang andal dan unggul, terus dikembangkan yang menjadi pondasi penting bagi pelayanan kepada konsumen,”

“Selama rangkaian ISC 2025 ini, kita sudah melihat kemampuan, kreativitas dan semangat inovasi para peserta yang sejalan dengan tema tahun ini, ‘Stronger Skills, Greater Growth’,”

“Ini membuat Isuzu semakin siap menghadapi berbagai tantangan industri dan mendorong pertumbuhan Isuzu,” ujar Anton Rusli.

Penilaian sudah dilakukan sejak Januari 2025 (foto : IAMI)

ISC sendiri merupakan agenda tahunan yang ditujukan bagi para frontliner. Sudah bergulir sejak 1995 silam, hingga 2025 ini. ISC ini menjadi salah satu ajang bergengsi bagi dealer, karena mereka ikut mengirim perwakilannya.

Penyelenggaran ISC 2025 juga cukup spesial. Karena ada bertambah 2 kategori baru, melengkapi 3 kategori yang sudah ada. Kategori baru tersebut yakni sales dan operator. Sedangkan 3 lainnya, mekanik, partman dan juga SMK.

ISC 2025 ini sudah berlangsung sejak Januari silam. Para peserta diuji berdasar kategori masing-masing. Mulai teori, praktik sampai ke roleplay. Untuk selanjutnya ditentukan 3 pemenang dari tiap kategori.

Semua pemenang yang sudah diumumkan di Isuzu Training Center, Pondok Ungu, Bekasi, Jabar (4/6/2025) mendapatkan hadiah dan juga sertifikat.

Namun, khusus untuk pemenang mekanik, nantinya akan melanjutkan lomba ke ajang internasional Isuzu Grand Prix (I1-GP) di Jepang. Mereka akan adu kemampuan dengan para mekanik dari seluruh negara.

“Alhamdulillah, kita mendapatkan juara 1 di kategori sales competition di 2025. Alhamdulillah sebuah rezeki dari Allah, dibantu oleh kantor, teman, keluarga hingga bisa menjadi juara,”

“Ini untuk Capella Isuzu Pekanbaru, manajemen, teman-teman marketing, dan seluruh pihak yang membantu saya,” ucap Ilyas Trianda yang meraih juara 1 Kategori Sales ISC 2025, mewakili dealer Capella Isuzu Pekanbaru.

Para pemenang di kategori mekanik. Akan dikirim ke Jepang (foto : IAMI)

Pemenang Isuzu Skill Competition (ISC) 2025;

Kategori Mekanik

Juara 1 : Mursid Saputro – Asco Isuzu Bekasi
Juara 2 : Dendy Yudha Ari Putra – Zirang Isuzu Tasikmalaya
Juara 3 : Sidiq Susilo Wibowo – TMS Isuzu Pontianak

 

Kategori Partman

Juara 1 : Rizki Rahmadiana – Astra Isuzu Bandung
Juara 2 : Sufriyanto – Astra Isuzu Balikpapan
Juara 3 : Rizki Eko Saputra – Astra Isuzu Palembang

 

Kategori Sales

Juara 1 : Ilyas Trianda – Capella Isuzu Pekanbaru
Juara 2 : Reny Puspita – Astra Isuzu Palembang
Juara 3 : Mochamad Jembar Lukito – Astra Isuzu Cirebon

 

Kategori SMK

Juara 1 : Rachananta Syafa Az Zahra – SMK Negeri 7 Semarang Sekolah Binaan Dealer Astra Isuzu
Juara 2 : M. Reykhan Dwi Saputra – SMK Kerabat Kita Bumiayu Sekolah Binaan Dealer Autotara Isuzu
Juara 3 : Febriyan Hafiludin – SMK Penda 2 Karanganyar Sekolah Binaan Dealer Sasami Isuzu

 

Kategori Operator Assembly

Juara 1 : Muhamad Fadillah Anwar
Juara 2 : Fredi Nanang Saputro
Juara 3 : Erlando Halomoan

 

Kategori Operator Maintenance

Juara 1 : Dafa Fauzan Alfariz
Juara 2 : Priyagung
Juara 3 : Andriana

 

Kategori Operator Welding

Juara 1 : Aditya Ferdian Syaka
Juara 2 : Wahyu Hutomo
Juara 3 : Herlambang Sasongko

 

Kategori Operator Safety

Juara 1 : Abdul Haris
Juara 2 : Eka Juana
Juara 3 : M. Hesam Mubarok

 

Kategori Operator Painting

Juara 1 : Santo Dwi Hartono
Juara 2 : Rahmat Hidayat
Juara 3 : Hariyanto

 

Kategori Operator Warehouse

Juara 1 : Teguh Raharjo
Juara 2 : Anjasmara
Juara 3 : Agiyan Marinto

 

Kategori Operator QC

Juara 1 : Wazri Himawansyah
Juara 2 : Aji Darmawan
Juara 3 : Akmaludin

TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terpopuler