Saturday, January 31, 2026
HomeSportKetat!! Pertarungan Fitra Eri dengan Rio SB di Subaru BRZ Super Series

Ketat!! Pertarungan Fitra Eri dengan Rio SB di Subaru BRZ Super Series

Kemudi.id – Persaingan sengit terjadi antara Fitra Eri dengan Rio SB. Namun fight antar keduanya berbeda untuk kali ini.

Dua pembalap yang matang dalam pengalaman tersebut bertarung di sirkuit Mandalika, Lombok, NTB saat mengikuti balap Subaru BRZ Super Series (10/5/2025).

Sejak sesi kualifikasi saja keduanya sudah bersaing ketat. Fitra Eri dari tim Bumidia Racing sempat tercepat, namun diambil alih Rio SB yang membela tim Rizqy Motorsport. Enggak berselang lama akhirnya Fitra menjadi pole position.

Berlanjut ke sesi balap. Sejak awal, keduanya sudah saling fight secara rapat. Meninggalkan cukup jauh group di belakangnya.

Pertarungan sempat mereda ketika balap dipandu Safety Car untuk beberapa lap. Karena memang jika balap dipandu Safety Car maka tidak boleh ada saling susul.

Namun setelah SC kembali ke pit, keduanya kembali ‘menyala’ di trek. Bumper to bumper, side by side terus terlihat selama 7 laps tersisa dari 16 putaran yang harus diselesaikan.

Fitra Eri. Sudah menduga kalau saat race akan ada persaingan ketat (foto : toncil)

Sebenarnya beberapa kali Rio sempat bisa mendahului Fitra, namun posisi pertama selalu bisa diambil lagi.

“Sejak sesi kualifikasi sebenarnya sudah tahu kalau saat race akan sangat ketat. Catatan waktu di kualifikasi saja terus ketat,”

“Benar saja dugaan saya, di race persaingan kita berdua sangat ketat. Walaupun di race atau lintasan kita fight, tapi setelah keluar mobil kita tetap berteman baik,” ucap Fitra Eri.

Pembalap sekaligus content creator yang juga wartawan ini sempat disusul dan mengira kalau pertarungan sudah selesai dan memberi posisi ke Rio.

Namun ternyata Rio membuat salah yang bikin dirinya bisa kembali menyusul. Setelah itu battle keduanya kembali berlangsung sengit.

“Balap yang sangat menguras tenaga. Kita fight sangat seru, sangat dekat tapi juga clear. Beberapa kali punya kesempatan dan terus coba, tapi sepertinya seting mobil saya beda jauh dengan punya mas Fitra,” ucap Rio SB kepada Kemudi.id.

Rio SB. Mobil enggak bisa ngerem terlalu dekat dengan tikungan (foto : toncil)

Rio menyebut kalau mobilnya tidak bisa ngerem terlalu dekat dengan tikungan. Sedangkan mobil Fitra bisa sangat diujung. Ini yang membuat Rio selalu tertinggal kalau menuju tikungan.

Meski demikian, dirinya punya pace yang lebih cepat saat keluar tikungan.

“Tapi jadi percuma. Walaupun saya lebih kencang, begitu ketemu tikungan saya kalah lagi. Jadi memang harusnya ninggalin mas Fitra secara cepat dan sejak awal,”

“Tapi rasanya itu agak susah karena balap ini rata-rata punya kemampuan mesin yang sama. Berharap balap berikutnya bisa lebih baik lagi,” sebut Rio.

Enggak bisa dipungkiri balap putaran 1 Subaru BRZ Super Series ini sangat menarik.

TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terpopuler