Penulis : RNG
Jakarta, Kemudi.id – BMW Motorrad Indonesia di bawah naungan PT Layur Astiti Bumi Kencana meluncurkan tiga motor sekaligus dalam gelaran IIMS 2025 Kemayoran, Jakarta Pusat (13/2/2025). Ketiganya merupakan BMW R12S, S1000RR dan R 1300 GS Adventure (GSA).
Dari tiga motor ini, ada dua motor yang benar-benar baru, S1000RR dan R12S sementara R1300GSA merupakan public launch. Hal ini karena R 1300 GS Adventure sudah pernah diperkenalkan ke hadapan media dan komunitas.
“Waktu itu masih hanya ke customer yang kita undang saja, publiknya belum, baru sekarang di IIMS 2025,” jelas Fransiska Ingrid, CEO BMW Motorrad Indonesia

“Karena di IIMS coveragenya besar, exposurenya juga besar” lanjut Ingrid.
BMW S1000RR dan R12S merupakan produk baru yang belum lama diluncurkan secara global. Kehadiran kedua produk baru ini di IIMS jadi keputusan tepat BMW Motorrad Indonesia untuk memperkenalkan secara luas.
BMW S1000RR hadir dengan sederet improvement yang membuatnya lebih digdaya di trek. Motor yang menjadi basis superbike seperti digunakan Toprak Razgatlıoğlu dalam gelaran WSBK ini diberi beberapa sentuhan baru.

Mulai winglet dengan downforce lebih besar, desain ‘shark grill’ di bodi kanan seperti S1000RR generasi pertama, putaran throttle yang lebih pendek (jadi 58°), cover roda depan dengan saluran pendingin rem dan Pro riding mode sebagai standar.
Sementara itu dapur pacu 999 cc 4 silinder segaris masih dipertahankan. Mesin ini menghasilkan tenaga maskimum 210 dk di 13.750 rpm dengan torsi 113 Nm di 11.000 rpm.
BMW R12S yang mengambil basis naked bike retro R12 dilengkapi dengan half-fairing yang terpasang di setang. Kemudian terdapat logo ‘S’ pada cover samping di bodinya yang berwarna Lava Orange Metallic.
Terakhir BMW R 1300 GS Adventure merupakan varian penjelajah atau adventure dari BMW R 1300 GS. Motor dengan kode KA2 ini mengusung bodi lebih gambot dari model standar, lengkap dengan tangki bensin berkapasitas jumbo mencapai 30 liter.
R 1300 GSA Motor ini dilengkapi deretan fitur serta teknologi canggih, seperti suspensi elektronik, riding assistant dengan radar, lampu LED Matrix sampai opsi ASA (Automated Shift Assist).

Hadir di kelas premium, BMW Motorrad Indonesia memasarkan ketiga motor ini dengan banderol yang premium pula. BMW S1000RR dijual seharga Rp 1.236.900.000, sedangkan R12S di angka Rp 990.000.000.
BMW R 1300 GS Adventure sebagai motor flagship di line up BMW Motorrad dijual dalam 3 tipe dengan harga berbeda. Mulai dari Rp 1,46 miliar untuk kelir Trophy dan Triple Black bertransmisi manual, dan Rp 1,48 miliar untuk transmisi otomatis ASA.
Kemudian BMW R 1300 GS Adventure tipe Option 719 dijual seharga Rp 1,53 miliar untuk transmisi manual dan Rp 1,55 miliar dengan transmisi ASA.