Penulis : RNG
Jakarta, Kemudi.id – Bodi imut Wuling BinguoEV kini makin berwarna-warni dari hasil kompetisi Binguo x JICAF yang diadakan oleh Wuling Indonesia.
Kompetisi desain bertajuk Your Art Your Icon ini menggunakan Wuling BinguoEV sebagai basis ‘kanvas’nya. Rangkaian acaranya sendiri berlangsung dari Desember 2024 lalu sampai 27 Januari kemarin.
Wuling bekerja sama dengan JICAF (Jakarta Illustration & Creative Arts Fair) dalam menilai karya yang disubmit oleh peserta. Total ada lebih dari 1000 peserta yang ikut memasukkan hasil desainnya. Dari jumlah tersebut, tim juri yang terdiri dari Wuling dan JICAF harus memilih 20 finalis atau top submission.

“Kami cukup terkesan dengan antusias teman-teman illustrator dari seluruh Indonesia” ujar Arif Sutrisno, Brand Strategy Manager Wuling Motors di IIMS 2025 (17/2/2025)..
“Di luar ekspektasi ternyata responnya cukup baik. Hasil karyanya keren dan out of the box. Overall kami sangat happy dengan karya yang masuk,” lanjut Arif.
Sunny Gho, salah satu juri dan Co-Founder JICAF menyebut hasil karya dari 20 finalis tadi sudah di atas dari semua submission. Salah satu kriteria dalam penjurian pihak juri mencari bagaimana 4 sisi mobil dimanfaatkan. Sehingga menjadi satu kesatuan yang utuh.
“Harus unik, harus bisa membedakan yang bikin ini siapa. Dari 1000 yang bagus banyak banget, tapi apakah kita bisa tahu apakah ini punya ciri yang melekat bagi yang bikin,” jelas Sunny.
“Kalau dari saya carinya yang (ada) commercial valuenya, sedangkan yang lain berbeda,” tambah Martcellia Liunic, seorang artis dari Jakarta yang jadi salah satu juri.
“Dari brand sendiri yang kami cari bagaimana desain dan karya bisa meng-enhance (meningkatkan) ide awal dari BingoEV ini. Bagaimana membuat sesuatu yang sudah ikonik jadi lebih ikonik lagi,” kata Arif.
Dalam gelaran IIMS 2025, Wuling mengumumkan 3 orang pemenang yang dipilih dari 20 finalis tadi.
Juara pertama jatuh kepada Mafazi Qisti Sitepu dengan desain ala karakter game dan arcade yang terinspirasi dari masa kecilnya.
“Senang karena tidak mengangka, soalnya top 20 keren semua. Behind story-nya, saya baru bikin 4 hari sebelum submit. Saya suka mengekspresikan diri sesuai dengan masa kecil,” ujar Mafazi.

Sementara itu juara 2 diraih Sigit Ezra dengan karya ‘Joy Beyond The Limit Of Dreams’ dan juara 3 oleh Bethania Brigitta dengan rancangan desain yang menjadi perpanjangan dari identitas untuk membawa ceritanya kemanapun ia pergi.
Mafazi berhak mendapatkan 1 unit Wuling BinguoEV, lengkap dengan sentuhan ekterior yang menggunakan livery hasil desainnya. Juara ke 2 berhak mendapat MacBook Pro M3, sedangkan juara ke 2 mendapat hadiah iPad Pro M4.